Jenis-Jenis Kolom

Posted on

Apakah Anda sedang mencari Jenis-Jenis Kolom, jika iya? maka Anda berada di website yang tepat.

Semoga artikel berikut ini dapat bermanfaat.

Jenis-Jenis Kolom

Dalam merancang suatu bangunan kehadiran kolom praktis sangatlah diperlukan untuk semua jenis properti. Keberadaan kolom perlu diperhatikan terutama bagi pekerja konstruksi karena tidak boleh sembarangan dalam merancang kolom.

Jenis kolom dalam bangunan

Jika dilihat berdasarkan bentuk dan susunan tulangnya, adapun jenis kolom terbagi menjadi tiga kategori. Di antaranya adalah sebagai berikut:

  1. Kolom segi empat atau bujur sangkar dengan tulangan memanjang dan menyengkang
  2. Kolom bundar dengan tulangan memanjang dan menyengkang berbentuk spiral. Adapun fungsi dari tulangan spiral ini adalah memberi kemampuan kolom untuk menyerap deformasi cukup besar sebelum runtuh sehingga mampu mencegah terjadinya kehancuran seluruh struktur bangunan sebelum proses redistribusi momen dan tegangan terwujud
  3. Kolom komposit, yaitu gabungan antara beton dan profil baja sebagai pengganti tulangan di dalamnya

Dalam beberapa kasus, kolom bersengkang merupakan jenis kolom yang kerap digunakan karena proses pengerjaannya yang relatif lebih mudah dan terjangkau dari segi biaya.

Meskipun demikian, jenis kolom segi empat dan kolom bundar juga kerap digunakan terutama di daerah dengan tingkat potensi gempa yang berisiko tinggi.

Gambar di bawah ini akan menjelaskan perbedaan jenis kolom segi empat/bujur sangkar, kolom bundar, dan kolom komposit.

jenis kolom bangunan
Jenis-jenis kolom (Dipohusudo, 1994)

Jenis kolom berdasarkan bentuknya

Selain tiga jenis kolom yang telah disebutkan di atas, terdapat dua jenis kolom yang dapat dibedakan menurut bentuknya, yaitu kolom utama dan kolom praktis.

Kolom utama biasanya terpasang dalam jarak 3,5 meter agar dimensi balok untuk menopang lantai tidak begitu besar. Kolom jenis ini memiliki peran yang cukup penting dalam menopang seluruh bagian bangunan secara vertikal. Ukuran kolom utama umumnya lebih besar, panjang, serta tersembunyi dalam dinding dan tidak terlihat dari luar.

Baca juga  6+ Prosedur Dan Proses Tender Pengadaan Barang Untuk Pemerintah

Sementara pada kolom praktis, biasanya jarak kolom ini berkisar antara 3 sampai 4 meter. Rangka struktur dari kolom jenis ini biasanya berada dalam posisi vertikal untuk menopang beban balok. Fungsi kolom praktis ini adalah untuk menahan dinding dari gaya melintang agar tidak roboh. Letak kolom praktis juga tersembunyi di dalam dinding sehingga tidak terlihat dari luar.

Jenis kolom menurut kelangsingannya

Berdasarkan kelangsingannya, kolom terbagi menjadi dua jenis. Di antaranya adalah sebagai berikut:

  1. Kolom pendek, di mana masalah tekuk tidak menjadi perhatian dalam merencanakan kolom karena pengaruhnya cukup kecil
  2. Kolom langsing, di mana masalah tekuk perlu diperhitungkan dalam merencakanan kolom

Baca juga : Kolom : Pengertian, Funsi, Dasar, dan Hal-hal dalam merancang dan membuat kolom beton

Demikian yang dapat Teknik area bagikan, tentang Jenis-Jenis Kolom. Sekian dan terima kasih telah mengunjungi www.teknikarea.com, semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi di artikel Sipil berikutnya.