Cara menghitung panjang dan volume bouwplank

Posted on

Apakah Anda sedang mencari Cara menghitung panjang dan volume bouwplank, jika iya? maka Anda berada di website yang tepat.

Semoga artikel berikut ini dapat bermanfaat.

Cara menghitung bouwplank merupakan kegiatan utama yang perlu kita tahu sebelum menghitung kebutuhan pondasi. Bouwplank befungsi untuk membatasi dan merupakan item pekerjaan yang sangat penting sebelum melakukan pembangunan rumah, sekolah, gedung dan berbagai jenis bangunan lainnya.

Menghitung panjang bouwplank

menghitung panjang bouwplank

Dengan melihat gambar denah rumah diatas, maka kita bisa tahu berapa total panjangnya, untuk lebih memudahkan serta teliti dalam perhitungan maka kita bedakan urutan secara horizontal atau sisi datar dengan vertical atau sisi tegak.

  • Panjang bouwplank horizontal / datar = 2,5+5+2,5+5+1,5= 16,5m.
  • Panjang bouwplank vertikal / tegak = 7,5+7,5+1,5+7,5= 24m.
  • Total panjang bouwplank = 16,5m + 24m = 40,5m.

Jadi kita dapatkan total panjang bouwplank pondasi rumah 40,5m.

Menghitung volume bouwplank

menghitung volume bouwplank

Bila kita amati lebih teliti, Lampiran peraturan menteri pekerjaan umum serta perumahan rakyat no 28/ PRT/ Meter/ 2016 tentang analisis harga satuan pekerjaan bidang pekerjaan umum taman 88 T. 02. b. 2 Pasang 1 meter’ bouwplank.

Sebelum kita menghitung analisis satuan harga kita terlebih dahulu menghitung keliling dari bangunan atau tanah yang akan kita bangun. Contoh perhitungan pekerjaan pengukuran serta pemasangan bouwplank adalah sebagai berikut :

  • Dimensi lahan = 8m x 15m 
  • Panjang Rumah = 11,5
  • Lebar Rumah = 7

Diasumsikan bentuk dari rumah yang akan kita buat merupakan persegi panjang tanpa adanya lekukan

Bersumber pada data di atas, kita dapat menentukan terlebih dahulu keliling dari bangunan yang hendak kita dikerjakan yaitu sebagai berikut :

Rumusnya :

Keliling = Penjumlahan seluruh sisi

Keliling Persegi panjang = 2 x( panjang+lebar)

Baca juga  Pengertian dan cara menghitung volume pondasi batu kali

Keliling= 2 x( 11,5 + 7) = 37 m2

Sesudah kita mendapatkan volume pekerjaannya, lalu berikutnya tinggal kita mengalikan keliling bangunan dengan harga per m dari pemasangan bouwplank (sesuai dengan tabel analisi satuan pekerja yang kita dapat dari RAB), sehingga total anggaran bouwplank yang dibutuhkan adalah sebagai berikut :

Rumusnya :

Anggaran Bouwplank = Keliling bangunan x harga per meter

Anggaran Bouwplank = 37 m2 x Rp 51.400,00 per m

Anggaran Bouwplank = Rp 1.901.800, 00

Baca juga : Biaya bangun toko 4×6 dan 3×4

Demikian yang dapat Teknik area bagikan, tentang Cara menghitung panjang dan volume bouwplank. Sekian dan terima kasih telah mengunjungi www.teknikarea.com, semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi di artikel Sipil berikutnya.