Ini Perbedaan Tender Terbuka dan Tertutup, Wajib Baca!

Posted on

Ini Perbedaan Tender Terbuka dan Tertutup, Wajib Baca! – Jika Anda sedang mencari tahu beberapa istilah dalam tender atau lelang, maka Anda sepertinya sudah menemukan artikel yang tepat, mengapa? Karena dalam artikel ini, akan dikupas mengenai perbedaan tender terbuka dan tertutup, jadi silahkan simak artikel ini sampai paragraf terakhir ya.

Jangan lupa subscribe channel youtube kami!

perbedaan tender terbuka dan tertutup

Istilah dalam lelang ternyata juga sangat menentukan aturan yang digunakan ketika lelang, maka dari itu menjadi penting, terutama bagi Anda yang sedang mencermati dunia tender, untuk mencermati setiap istilah yang ada.

Beberapa istilah yang cukup populer dalam tender adalah, ungkapan “tender terbuka”dan “tender tertutup”, sekilas hanya kata “terbuka”dan “tertutup”nya saja yang membedakan, namun jauh dari itu.

Ternyata perbedaan antara “terbuka” dan “tertutup” juga memberikan dampak pada pelaksanaan tender tersebut.

Perbedaan Tender Terbuka dan Tertutup

Daripada tambah pusing, mari kita bahas langsung perbedaan antara tender terbuka dan tender tertutup, ini dia :

  1. Tender terbuka, pada dasarnya tender terbuka adalah sebuah tender yang dilaksanakan secara terbuka, dimana semua orang bisa mengikutinya. Siapapun bisa, sepanjang peserta tender terbuka bisa memenuhi persyaratan dan ketentuan tender;
  2. Tender tertutup, sedangkan tender tertutup ini, pada dasarnya adalah sebuah tender yang dibuka oleh pihak tertentu, dimana pesertanya diundang secara khusus oleh panitia lelang atau penyelenggara tender.

Nah itu tadi perbedaan antara tender terbuka dan tender tertutup. Selain penjelasan diatas, ada beberapa hal lagi yang membuat “tender terbuka”dan “tender tertutup” semakin beda. Apa saja itu? Ini dia :

  • Tender terbuka dapat diikuti semua peserta, sepanjang peserta tersebut memenuhi persyaratan yang diajukan oleh penyelenggara;
  • Tender terbuka biasanya diumumkan dalam sebuah media, entah itu media cetak, elektronik maupun online, yang pasti ini diumumkan, jadi tidak sembunyi-sembunyi;
  • Selain tender yang diumumkan, ternyata tender terbuka juga turut menyertakan informasi sumber dana dan pemilik tender dalam pengumumannya;
  • Biasanya, nominal tender terbuka ini besar, bahkan sangat besar. Namun ada juga tender tertutup yang nominalnya bahkan jauh lebih besar;
  • Nominal sebuah tender tidak menentukan apakah sebuah tender digelar secara terbuka atau tertutup;
  • Tender tertutup hanya diikuti oleh beberapa rekanan yang ditunjuk atau diundang secara khusus;
  • Terder tertutup biasanya terkait dengan pengadaan barang dan jasa yang dirahasiakan atau ditutupi dari publik;
  • Tidak seperti tender terbuka yang diumumkan secara luas lewat berbagai media, tender tertup mengundang vendor dengan cara lebih senyap, via surat, lisan atau telepon, jadi kemungkinan sedikit info tender tersebut bocor ke publik;
  • Nominal tender tertutup bervariasi, ada yang kecil dan ada yang besar, namun ada juga yang tidak diketahui, baik nominalnya maupun sumber dananya;
  • Biasanya tender tertutup ini dilakukan oleh pihak suwasta atau pemerintah. Khususnya pemerintah yang berhubungan dengan kontrak-kontrak dalam dunia militer dan intelejen, biasanya tertutup. Alasannya adalah demi keamanan nasional;
Baca juga  7 Proses Tender Dari Awal Sampai Akhir, Wajib Tau!

Tender tertutup, terutama yang terkait dengan perlengkapan militer dan intelejen, biasanya nominalnya berjumlah besar. Di negara ketiga, tender semacam ini rawan sekali diselewengkan, karena susah mengauditnya.

Walaupun demikian, dinegara maju, seperti Amerika, tender tertutup ini sudah sangat biasanya. Dan bahkan kadang-kadang malah dijadikan konsumsi publik, walaupun data yang beredar masih saja umum.

Nominalnya yang besar membuat tender tertutup sering kali menjadi sorotan. Bayangkan saja jika yang dibeli adalah sebuah pesawat militer, kontraknya saja bisa sampai milyaran dan bahkan treliunan untuk sebuah pesawat tempur.

Baca juga: 7 Proses Tender Dari Awal Sampai Akhir, Wajib Tau!

Penutup

Oke, itu tadi artikel yang membahas perbedaan tender terbuka dan tertutup, semoga setelah membaca artikel ini, ada insight positif yang bisa Anda dapatkan. Demikian, salam sukses, dan sampai jumpa ditulisan yang lainnya.